Wako Sawahlunto: Percepat Penanganan Longsor

oleh

Sawahlunto, SpiritSumbar.com –  Di tengah hujan yang mengguyur lebat, Walikota Sawahlunto Ali Yusuf, melakukan pemantauan ke kawasan rawan bencana longsor di Puncak Polan, Air Dingin dan Bantingan Kelurahan Saringan pada Jum’at (3/3/2017) pagi.

Di saat itu juga, ia langsung melakukan koordinasi kepada BPBD Provinsi Sumbar dan ke PTBA UPO untuk meminta bantuan penanganan sesegera mungkin.

Koordinasi yang dilakukan Walikota tersebut menghasilkan kesepakatan aksi penanganan area bencana longsor  Bantingan berupa pengalihan aliran air dengan membuat saluran air baru di belakang gudang PTBA UPO  dan menutup saluran lama yang mengarah ke titik longsor. “Dengan demikian tidak ada lagi debit air yang menggerus daerah rawan ini” ujar Wako.

BPBD Provinsi menyetujui permintaan Ali Yusuf untuk mendanai pembuatan saluran baru tersebut yang rencananya akan dimulai dalam waktu sesegera mungkin, tanpa harus menunggu proses tender. “Sebenarnya tahun ini sudah dianggarkan dana pengalihan saluran air tersebut di Dinas Pekerjaan Umum, namun untuk merealisasikannya harus melalui proses lelang tender dan proses lainnya yang membutuhkan waktu tidak sebentar. Sementara melihat besarnya potensi bencana yang bisa terjadi di lokasi ini, pengalihan  saluran air tersebut harus dilakukan sesegera mungkin” ujar Ali Yusuf.

Menarik dibaca