SPIRITSUMBAR.com, Sijunjung – Kab. Sijunjung sepertinya rentan penyebaran covid 19. Hal ini mungkin ada dugaan masih ada masyarakat yang kurang, mengerti dan memahami atau mengabaikan tentang aturan dari pemerintah dalam penyebaran virus covid 19 tersebut. Masih banyak masyarakat pergi, keluar rumah,belanja kepasar atau naik kendaraan baik roda dua atau empat ndak pakai masker.
Dari keterangan dan informasi secara detail Kadiskes Kab Sijunjung drg. Eswabdra.M.Sc, Minggu siang (17/1/2021) mengatakan sampai hari ini nambah 17 orang.Kalau hari Jum,at sore (15/1/2021), itu 46 orang dan hari Kamis sebelumnya 30 orang.
Lebih lanjut Eswandra menjelaskan sudah berjalan 2 minggu ini, semua tenaga pendidik, dari guru TK, SD, SLTP, SLTA semuanya dilakukan swab, bertempat di halaman Kantor Dinkes Kab. Sijunjung.
Termasuk dari pegawai Tata Usaha,sampai penjaga sekolah di swab, Itu juga ada surat edaran dari Bupati Sijunjung.Lebih jauh Kadiskes ESwandra memaparkan, guru SLTA sederajat yang sudah di swab 890 orang, guru-guru STK,SD sudah sekitar 2 ribu orang, yang tersisa baik guru SD dan SLTP 2500 orang.Memang guru-guru di Kab Sijunjung berkisar 5000 orang, ujar Eswandra.
Tim Work bekerja dan berusaha keras memenet penyebaran covid 19 di Kab.Sijunjung.Untuk itu saya menghimbau kepada warga masyarakat, pahamilah Protokol Kesehatan, keluar rumah kemana pun walau ke kedai jarah dari rumah 50 m,ya harus pakai masker, apalagi naik sepeda motor atau mobil. Karena kekayaan bagi siapa saja yng namanya manusia, bukan kekayaan materi dan jabatan.Tapi yang paling krusial number one adalah kesehatan, ungkap Kadiskes Eswandra. (Riyon)