Pendistribusian ini disesuaikan dengan data sasaran berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Agam pada akhir Desember 2016. “Saat ini, kebutuhan vitamin A diperkirakan sebanyak 43,914 bayi dan balita ditambah kelebihan sekitar 10 persen,” katanya.
Pemberian vitamin A sangat penting dilakukan kerena vitamin A berfungsi pada sistem pengelihatan, diferensiasi sel, pertumbuhan, perkembangan, reproduksi, pencegahan kanker dan juga berfungsi dalam sistem kekebalan. “Bila kekurangan vitamin A, akan menurunkan kekebalan tubuh sehingga tubuh mudah terinfeksi dan akhirnya dapat meningkatkan angka kesakitan dan kematian,” maka pemberian vitamin A sangst penting paparnya.
IRMAN NAIM