Ini Peringatan Tahun Baru Berlafazd Islam di Beberapa Daerah Sumbar
4. Tahun Baru, Haflatul Quran di Tanah Datar
Spiritsumbar.com – Momen pergantian tahun 2016 ke tahun 2017. Tentunya menjadi harapan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar bersama seluruh masyarakat, semakin maju dan semakin sejahtera.
Harapan dan do’a untuk lebih baik ini akan diisi dengan kegiatan keagamaan berupa Haflatul Qu’ran atau membaca Alquran secara bergiliran.
Demikian disampaikan Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi melalui Kabag Humas Adriyanti Rustam di ruang kerjanya usai mengikuti rapat persiapan menyambut pergantian tahun 2016 Masehi, Kamis (29/12/2016).
Direncanakan kegiatan ini, sebut Adriyanti akan dilaksanakan di Gazebo Indo Jolito Sabtu, 31 Desember 2016 malam setelah shalat Isya. Bupati, Forkompinda, Kepala SKPD, ASN, Jamaah BKMT bersama ratusan hafiz Tanah Datar melantun ayat suci Alquran yang dipimpin qori-qori terbaik Tanah Datar.
Pemerintah Daerah tidak lagi menyelenggarakan hiburan terbuka di Lapangan Cindua Mato seperti tahun-tahun sebelumnya namun tidak melarang masyarakat yang ingin melewatkan malam pergantian tahun di lapangan kebanggaan masyarakat Batusangkar tersebut asal berjalan dengan tertib dan tidak melanggar norma agama dan budaya,” ulas Adriyanti.