Spiritsumbar.com, Bukittinggi – Hal yang dikhawatirkan oleh masyarakat Sumatera Barat (Sumbar) akhirnya terjadi juga. Satu orang warga Bukittinggi positif terjangkit Covid-19 , setelah uji sampelnya keluar dari Laboratorium Universitas Andalas (Unand) Padang.
Diketahui pasien berjenis kelamim perempuan tersebut tengah dirawat di rumah sakit Ahmad Muchtar Bukittinggi.
“Saat ini pasien itu sudah dirawat di ruang isolasi rumah sakit daerah Achmad Muchtar Bukittinggi,” ujar Ramlan.
Artikel Lainnya
Dugaannya, pasien positif corona itu tertular dari suaminya yang baru pulang dari Malaysia usai menghadiri pertemuan Jemaah Tabligh yang dihadiri ribuan orang beberapa waktu lalu
Baca : Virus Corona Merebak, 29 Orang Warga Sumbar Berstatus PDP
Kepada wartawan Walikota Bukittinggi sudah intruksikan agar dilakukan penelusuran terhadap daftar kontak pasien.
“Kami sudah mengontak keluarga pasien tersebut dan bersedia dijemput untuk kami lakukan isolasi. Satu keluarga ada empat orang,” katanya di Bukittinggi, Kamis (26/3/2020)
Diketahui warga yang positif ini memiliki sebuah toko.“Kami sedang tangani bagaimana riwayat perjalanan dan interaksinya,” ujarnya.
Baca : Pulang dari Bogor, Mahasiswa Asal Dharmasraya PDP Virus Corona