Ia juga mengharapkan Ponpes Darut Thalib berkembang pesat, sesuai niat awal pendirian. Kemudian, menjadi pesantren modern yang mandiri dengan berbagai unit usaha.
“Komitmen Yayasan Darianis Yatim bertemu dengan komitmen Ponpes Darut Thalib. Kita siap mencarikan solusi terkait kendala dan permasalahan yang terjadi. Kita harapkan Ponpes Darut Thalib menggunakan manajemen yang jelas. Sampaikan seluruh permasalahan yang ada dan mohon terima kami sebagai keluarga di Ponpes ini,” harapnya.
Simak Video : Cara Efektif Terhindar Virus Corona
https://www.youtube.com/watch?v=vVOa8mCwuJs
Artikel Lainnya
Rusdi Saleh mengungkapkan, Yayasan Darianis Yatim selain membangun sarana ibadah seperti masjid, juga melakukan sejumlah kegiatan sosial lain di Sumatera Barat. Di antaranya bedah rumah masyarakat miskin, membantu pendidikan dari tingkat SD, SLTP, SLTA, hingga perguruan tinggi. Bahkan, saat ini, ada 4 mahasiswa yang dibantu biaya pendidikannya di Universitas Al Azhar, Kairo, Mesir.
Untuk tahap awal,kata Rusdi Saleh, Yayasan Darianis Yatim menjamin seluruh kebutuhan makan minum dan gizi santri dan gaji guru sebesar Rp 50 juta perbulan. Kemudian membantu kendaraan oreasional berupa sepeda motor.
Tidak hanya itu, jika semua bantuan ini digunakan tepat sasaran, maka seluruh guru dan pengasuh SDM-nya akan ditingkatkan dengan melakukan study banding ke pesantren yang ada di Pulau Jawa secara bertahap.
Menyambut niat baik Yayasan Darianis Yatim ini, Pimpinan Ponpes Darut Thalib, Boby Gustiadi Thalib Bu’ulolo merasa sangat terbantu. “Alhamdulillah, sekarang ada pihak Yayasan Darianis Yatim yang mau membantu. Kami merasakan memiliki orang tua lagi,’ kata Boby.
Halaman
[ 1 ] [ 2 ] [ 3 ] [ 4 ] [ All ]